You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Masyarakat Miskin akan Diberikan Kesempatan Usaha
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Masyarakat Miskin akan Diberikan Kesempatan Usaha

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menambah subsidi di berbagai bidang untuk menekan jumlah masyarakat miskin. Kesempatan usaha untuk masyarakat miskin juga akan dibuka lebih di 2017 mendatang.

Sehingga diberi kesempatan bagi dia untuk mengembangkan potensi dan kemampuan secara maksimal‎ dalam bentuk usaha

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, untuk mengurangi kemiskinan bukan hanya memberikan bantuan langsung kepada yang membutuhkan.

"Orang miskin itu harus kita anggap ‎sebagai subjek yang berdaya, yang produktif. Sehingga diberi kesempatan bagi dia untuk mengembangkan potensi dan kemampuan secara maksimal‎ dalam bentuk usaha," ujarnya, usai Rakerda Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Tingkat Provinsi DKI Jakarta, Kamis (11/8)‎.

Ini Faktor Turunnya Angka Kemiskinan di DKI

Sementara untuk program subsidi, menurut Djarot hanya untuk menstimulus dan juga membantu mengurangi beban ekonomi dari masyarakat miskin.

"Mulai dari anak lahir di imunisasi kemudian BPJS kesehatan, subsidi transportasi, subsidi perumahan kemudian BPJS ketenagakerjaan. Lalu subsidi untuk permodalan, pembangunan RPTRA, pemberian lokasi mereka untuk berusaha. Tingkat kemiskinan harusnya turun‎ tahun depan dengan banyaknya program itu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1157 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1102 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025 Disepakati Sebesar Rp 91,1 Triliun

    access_time28-10-2024 remove_red_eye993 personDessy Suciati
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye971 personDessy Suciati
  5. Posko Bersama Pilkada Jakarta di Kepulauan Seribu Resmi Beroperasi

    access_time27-10-2024 remove_red_eye897 personBudhi Firmansyah Surapati